Dari Renungan Suci hingga Khidmat Pengibaran Sangsaka Merah Putih

130 dibaca

▪︎Peringatan HUT RI Ke-78 Kodim 0812

▪︎LAMONGAN-POSMONEWS.COM,-
Apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka menjelang HUT RI ke – 78 yang dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Negara Lamongan, Rabu dini hari berlangsung penuh penghayatan, khusyuk’ dan hikmat.

Diikuti oleh jajaran Forkopimda Kab Lamongan, acara ini digelar setiap tahun pada hari kemerdekaan, suasana yang semakin syahdu dan menyentuh oleh prosesi penyalaan ratusan lilin dan obor yang dilakukan sebelum renungan suci di TMP Kusuma Negara Lamongan, Kamis (17/08/2023).

Renungan suci yang dipimpin langsung oleh Bupati Lamongan, H Yuhronur Efendi. Dan dihadiri pula oleh Wakil Bupati Lamongan, Dandim 0812 Lamongan, Kapolres Lamongan beserta jajaran Forkopimda Lamongan lainya.

“Atas tumpah darah para pahlawan kita dengan pengorbanan jiwa dan raga mereka di masa lalu dalam merebut kemerdekaan, kini kita semua sebagai generasi penerus, mari kita menanamkan kesadaran dalam diri dan mengambil manfaat dengan meningkatkan kinerja dan kedisiplinan sebagai wujud dedikasi terhadap bangsa dan negara,” kata Bupati Lamongan Dr. H Yuhronur Efendi, MBA.

Adapun di sela kegiatan, pasca Rrenungan Suci ini Dandim 0812 Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han., menyampaikan bahwa renungan suci ini adalah kegiatan penting yang harus digelar setiap satu hari sebelum perayaan HUT RI.

“Kita sebagai generasi penerus, harus bisa menjaga keutuhan, persatuan dan kesatuan yang selama ini diinginkan oleh pejuang pendahulu kita,” ungkapnya.

Apel kehormatan dan renungan suci Ini setidaknya ada 4 SST personel gabungan yang terdiri dari Kodim 0812 Lamongan dan Polres Lamongan, Satpol PP Kab Lamongan dan korpri kab Lamongan yang turut mengikuti pelaksanaan apel kehormatan dan renungan suci di malam yang penuh khidmat tersebut.

Esok hari pun berganti. Detik-detik moment sakral peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 pun tiba ditandai upacara bendera yang diselenggarakan di halaman Makodim 0812 Lamongan, diikuti seluruh personil Makodim baik militer maupun PNS, Kamis (17/08/2023).

Gelar upacara ini berlangsung khidmat, dilandasi penghormatan yang penuh terhadap jasa-jasa pahlawan kemerdekaan yang telah berjuang melawan penjajah. Dengan mengenakan seragam kebesaran, peserta upacara tampak antusias dan rapi berbaris selama upacara berlangsung.

Komandan Kodim 0812 Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P.,M.Han., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, berkesempatan membacakan teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Dengan suara lantang, beliau membaca teks Proklamasi dengan penuh semangat.

Beliau mengatakan bahwa dengan semangat kemerdekaan, seluruh Prajurit maupun PNS Kodim 0812 Lamongan agar mampu meneruskan semangat para pejuang kemerdekaan RI.

“Saya menghimbau kepada saya pribadi dan seluruh personil Makodim baik militer maupun PNS, agar senantiasa meneruskan semangat juang para pahlawan. Dengan demikian, kita semua mampu mewujudkan apa yang di cita citakan para pahlawan pendiri Bangsa Indonesia,” ungkap Komandan Kodim 0812/Lamongan.

Lebih lanjut, Dandim menambahkan bahwa sesuai tema Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun ini agar senantiasa menjadi pemacu dalam menjalankan tugas sehari hari demi utuh dan tegaknya NKRI.

“Melaju bersama untuk Indonesia Maju, itulah yang akan menjadi landasan kita para generasi penerus Bangsa agar senantiasa memacu diri demi kemajuan dan kemakmuran seluruh rakyat Indonesia,” pungkasnya.
▪︎[DANAR/ARIFIN]