Sembilan Stan Pasar Loak Dupak Surabaya

177 dibaca

Kebakaran menimpa sembilan stan onderdil otomotif di Pasar Loak Jalan Dupak Rukun, Asemrowo, Kota Surabaya, Sabtu (31/7/2021) sekitar pukul 03.00 WIB.

Sebanyak 22 unit PMK diterjunkan untuk memadamkan api yang berkobar. Sedangkan sumber air yang digunakan untuk proses pemadaman diambil dari Sungai Asemrowo.

Kabid Pembinaan Ops Dinas PMK Surabaya, Bambang Vistadi, mengatakan, saat kebakaran terjadi, stan masih tutup dan pemilik stan sedang tidak berada di lokasi. Masing-masing stan berukuran 3×5 meter.

“Untuk pemilik stand tidak ada di lokasi, karena stand masih tutup dan buka pada pagi hari,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, penyebab kebakaran masih belum diketahui. Beruntung, api sudah bisa dipadamkan dan dinyatakan kondusif satu pada pukul 05.19 WIB.(ss/iik)