UKW PWI Jatim Angkatan 30

129 dibaca

Tak terasa sudah 8 tahun lebih, PWI Jawa Timur menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) sejak tahun 2012.

Sudah 30 angkatan kami gelar agenda yang tujuan utamanya untuk menjaga serta menata kebebasan dan kemerdekaan pers, sebagaimana amanat UU Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.

Berbagai kendala tentunya selalu hadir dalam setiap perhelatan. Namun sebagai organisasi profesi, kami merasa berkewajiban, untuk menjadikan wartawan agar semakin kompeten dan profesional.

Setelah angkatan ke 30 yang dilaksanakan selama dua hari Rabu dan Kamis (21-22/10/2020) ini, berarti sudah ada sekitar 1.200 wartawan di Jawa Timur, yang sudah dinyatakan kompeten, mulai dari wartawan muda, wartawan madya dan wartawan utama.

Apakah UKW mampu menjamin wartawan akan profesional dan taat kode etik? memang belum tentu, namun upaya ini adalah salah satu alat atau sarana untuk mengukur kompetensinya.

Upaya menuju kebaikkan besar, tentu ada plus minusnya, sehingga evaluasi harus tetap dilakukan dari waktu ke waktu.(mud)