Selama di Pejara Angelina Sondakh Hafalkan Alquran

203 dibaca

▪︎ Kisah Perjalanan Angelina Sondakh saat Menjadi Mualaf

▪︎POSMONEWS.COM,-
ANGELINA SONDAKH kini menjalani hidup baru bersama keluarganya setelah menghirup udara bebas dari penjara. Meski baru memeluk agama Islam, Angelina Sondakh menyimpan kisah spiritual yang cukup mencengangkan.

Genap 10 tahun sudah Angelina Sondakh harus tinggal di Lapas Klas II Pondok Bambu, Jakarta Timur. Namun siapa sangka, meski dikenal baru saja memeluk agama Islam usai jadi mualaf, dia punya kisah spiritual.

Melansir dari Sosok.ID, usai resmi menikah dengan mendiang Adjie Massaid, Angelina Sondakh memilih jadi mualaf atau masuk Islam. Angelina Sondakh kala itu langsung mendapatkan cobaan berat saat dirinya dijebloskan ke dalam penjara lantaran terlibat kasus korupsi.

Hal itu terjadi usai KPK mengusut kasus yang menjerat nama Angelina Sondakh pada 2012 silam. Saat itu, Angelina Sondakh pun harus rela tinggal di balik jeruji besi yang dingin bahkan harus rela meninggalkan sang putra, Keanu Massaid.

Dikutip dari laman NOVA.id, sejak berada dalam tahanan disebut-sebut, Angelina Sondakh kini jauh lebih religius. Tak hanya memilih untuk berhijab, ternyata bertahun-tahun menjalani hidup di tahanan digunakan Angelina Sondakh untuk menghafal Alquran.

Sudah bukan rahasia lagi, Angelina Sondakh agaknya telah mantap menjadi pribadi yang lebih baik lagi, terlebih dirinya ingin semakin dekat dengan Tuhan.

Semakin mantap mempelajari Islam, Angelina Sondakh belajar menghafalkan Alquran. Di balik rutan itu juga Angie lebih mendalami Alquran dan menghafalnya.

Sejak kasus korupsi yang menimpanya, Angelina Sondakh menyibukkan diri untuk menjadi seseorang yang lebih baik. Bahkan, Ustaz Yusuf Mansur mengabarkan bahwa Angelina Sondakh sudah menghafal 15 juz Alquran.

“Masya Allah, penjara menempa Angelina Sondakh hapalkan 15 Juz Alquran,” ujar Ustaz Yusuf Mansur di instagramnya, Senin 10 September 2017 lalu.

Tak hanya Ustaz Yusuf Mansyur, Pipik Dian Irawati atau pun akrab disapa Ummi Pipik juga sempat mengungkapkan pengalamannya berdakwah di penjara.

Saat itu Ummi Pipik tengah kegiatan tausiah di Rutan Pondok Bambu, yang membuatnya berjumpa dengan Angelina Sondakh.

Usai sang suami, Ustadz Jefri Al-bukhori meninggal dunia, Ummi Pipik kini meneruskan misi dakwah si mendiang suami. Saat bertemu di penjara, ia memuji Angelina Sondakh yang sangat religius, hingga mengaku merinding melihat perkembangan agama Angelina Sondakh karena telah hafal 15 juz.

Dia merasa dirinya saja yang sudah menjadi ustazah belum mampu menghafal Alquran sebanyak itu. Padahal, kondisinya sangat memungkinkan untuk menghafal ayat-ayat Alquran lebih cepat dibandingkan dengan Angelina yang tertimpa masalah, jauh dari anak dan suami pula.

Kini usai bebas dari hukuman penjara, Angelina Sondakh mengaku tak ingin lagi terjun ke dunia politik. Bahkan dirinya memilih untuk fokus mendekatkan diri dengan sang putra yang telah terpisah selama 10 tahun terakhir.
**(ARIS/DANAR)