Grand Opening Resto Suka Kepiting

541 dibaca

Suka Kepiting merupakan Resto Seafood di Kota Gresik, tepatnya di Jalan Kalimantan 131 GKB Gresik. Mengapa dinamakan “SUKA KEPITING”? Hal itu diambil dari salah satu perusahaan ternama di Gresik “Asuka Group”.

Dengan menggunakan tagline “Serunya Makan Seafood” diambil dari ciri khas Bahas Gresik Seru.
Suka kepiting memberikan suasana khas Kota Gresik Tempoe Doloe namun, dikemas dengan mewah dan modern seakan membawa kita kembali merasakan suasana Gresik pada zaman dahulu kala.

Berlandaskan nama dan tema yang diberikan, suka kepiting menyajikan berbagai macam hidangan kepiting dan juga Seafood yang beraneka ragam tak hanya itu, menu minuman suka kepiting juga menunjang tinggi minuman-minuman tradisonal Gresik tempoe doloe seperti Legen, Temulawak, Sinom, Kunyit asam, hingga Beras Kencur.

Suasana yang diberikan di suka kepiting menjadi lebih nyaman dengan iringan alunan musik Jawa modern sangat cocok untuk kalangan muda hingga orang dewasa.

Berbagai menu maskan olahan kepiting dari belahan nusantara salah satunya adalah olahan Kepiting Asam Manis, Asam Pedas, Lada Hitam, Rempah Merah, Chili Crab dan Garlic Butter. Sehingga kedepanya Suka Kepiting ini menjadikan rujukan masyarakat penggemar makanan olahan kepiting di Kabupaten Gresik.

“Pelayanan kami yang kami unggulkan adalah rasa, kecepatan pelayanan dan kebersihan dan tentunya harga yang sangat terjangkau,” ujar Pimpinan Managemen Suka Kepiting, Alfan Cipto Wahyudin.

Lebih jauh dia menjelaskan, disamping kepiting restonya juga menyediakan makanan olahan seafood lainya seperti, Rajungan, Ikan Manyung, Ikan Sembilang, cumi, udang dan olahan seafood lainya.

Kegiatan Grand Opening Suka Kepiting Ini dilakukan, Sabtu (12/9/20) dengan serangkaian kegiatan santunan anak yatim dan pemotongan pita secara resmi Resto Kepiting ini dibuka.(falah)