▪︎LAMONGAN – POSMONEWS.com,-
Jelang pendaftaran pasangan calon bupati dan dan calon wakil bupati Lamongan, Yuhronur Efendi dan Dirham Akbar Aksara atau pasangan Yes – Dirham, sore hari ini, Kamis (29/8/2024) dukungan terus mengalir dari berbagai partai politik di Kabupaten Lamongan.
Data terkini yang dihimpun media inj pada Rabu (28/8/2024) kemarin, tercatat lima partai non-parlemen, yaitu Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Buruh, dan Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), secara resmi memberikan dukungan kepada pasangan Yes – Dirham.
Dukungan kepada pasangan Yes – Dirham ini diserahkan langsung oleh ketua dan sekretaris masing – masing partai di Sekretariat Pemenangan Jalan Ahmad Yani Nomor 55 Lamongan.
“Alhamdulillah, dukungan dari partai politik telah kami terima. Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Semoga apa yang sudah direkomendasikan bisa kami jalankan dengan penuh tanggung jawab,” kata Yuhronur Efendi.
Mohon doa dan dukungannya agar kami diberi kelancaran dalam setiap prosesnya. Tetap semangat untuk bermanfaat bagi masyarakat,” sambungnya.
Dengan tambahan dukungan dari lima partai non-parlemen, koalisi yang mengusung pasangan Yes – Dirham kini mencakup 14 partai politik. Pasangan ini didukung oleh Partai Golkar, Gerindra, PDI Perjuangan, PPP, Partai Ummat, Nasdem, Perindo, PKS, dan PAN, serta ditambah dukungan dari PBB, Hanura, PKN, Gelora, dan Partai Buruh.
Yuhronur Efendi menjelaskan bahwa besok, saat pendaftaran di kantor KPU Lamongan, partai koalisi yang mengusung pasangan Yes – Dirham akan turut mengantarkan.
Selain itu, puluhan tim, relawan, simpatisan, dan loyalis Yes juga akan turut mengantarkan pasangan ini ke KPU Lamongan.
“Kami berkomitmen untuk menjaga amanah dan menyelesaikan tugas-tugas yang tertunda serta membawa Lamongan menuju kejayaan,” pungkasnya.
Diketahui, pasangan Yes – Dirham didukung oleh 9 partai yang memiliki perwakilan di parlemen, yakni Partai Golkar 8 kursi, PDI Perjuangan 7 kursi, Partai Gerindra 6 kursi, PAN 5 kursi, Partai Nasdem 3 kursi, PPP 2 kursi, serta Perindo, Partai Ummat, dan PKS masing-masing 1 kursi.▪︎[DANAR SP]