Beras Murah dan Minyak Goreng Ramaikan “Pasar Murah Harlah ke-60 Lesbumi 2022”

420 dibaca

▪︎SIDOARJO-POSMONEWS.COM,-
Ribuan paket sembako murah siap ditumpahkan di “Pasar Murah Harlah ke-60 Lesbumi 2022” di Alun-alun Sidoarjo , 18-28 Maret 2022 mendatang.

Mulai dari beras murah, beras kampung, minyak goreng kemasan hingga mie goreng.

Di acara yang juga dalam rangka “Festival Seni Santri Lesbumi 2022” dan Harlah ke-99 NU ini, tak kurang 2000-an paket sembako murah siap diobral ke masyarakat Sidoarjo.

Apa saja isi paketnya? “Tiap paket isinya ada minyak goreng, mie instan dan beras, harga kami patok murah,” kata Kaji Cholis dari Al Firdaus Sembako, tadi pagi.

Paket sembako dari Kaji Cholis ini, seperti dalam gambar, disiapkan 2000-an paket, yang tiap paketnya berisi satu botol minyak goreng 800ml, beras tiga kilo dan mie goreng.

“Kami usahakan bisa nambah, kami sedang koordinasi dengan pabrik dan distributor minyak goreng, semoga ada tambahan lagi, karena kegiatan ini acara lembaga NU,” katanya.

Selama 11 hari acara yang diselenggarakan PW Lesbumi NU Jatim ini, di panggung utama, akan diisi sejumlah seni tradisi dan seni Islami dari para seniman nahdliyin dari penjuru Jatim.

Mulai dari pertunjukan wayang wolak walik Ki Jumali Malang, Kentrong Toro Sidoarjo, Pencak Dor, Musikalisi Puisi dari Sumenep, Shalawatan, Banjari dan masih banyak lagi.

Menariknya, di seberang alun-alun Sidoarjo, tanggal 18-28 Mei 2022 itu juga, PW Lesbumi NU Jatim menggelar pameran lukisan. Lokasi persisnya di Pendopo Disporabudpar Pemkab Sidoarjo. Belasan pelukis siap menghadirkan karyanya.
**(dah)