Jalan Jalinbar Kepanjen Diresmikan jadi Jalan Dr. Soekarno

661 dibaca

MALANG-POSMONEWS.COM,-
Ketua DPR RI, Dr. Puwan Maharani, meresmikan Jl. Dr. Soekarno, jalan itu semula Jl. Jalinbar Kepanjen Kabupaten Malang. Jalan tersebut merupakan jalan kabupaten, dan sekarang sudah diusulkan menjadi jalan Provinsi Jawa Timur.

Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang, Ir Romdhoni, MM. melalui Sekretaris Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang, Ir. Suwiknyo, MT. menyatakan tahun 2022 mendatang sudah tidak akan ada lagi jalan desa yang rusak. Hal itu lantaran Dinas Bina Marga bakal memprioritaskan pembangunan dan perbaikan jalan rusak yang ada di desa menggunakan anggaran dana dari APBD.

Suwiknyo mengatakan, untuk tahun 2022 Dinas PU Bina Marga mendapatkan alokasi anggaran pemeliharaan Rp 60 miliar lebih. Sedangkan untuk peningkatan alokasi mencapai Rp 80,96 miliar lebih.

Terkait dengan data jalan yang akan dikerjakan, Ir. Romdhoni di Jl. Dr. Ir. Soekarno (20/12/2021) mengatakan, telah mendapatkan dari program musyawarah rencana pembangunan. Masing-masing desa telah mengusulkan dana untuk pembangunan jalan.

“Ini merupakan program Bupati Malang. APBD nanti fokus atau prioritas pembangunan di desa menuju Malang Makmur. Untuk perbaikan jalan desa, Dinas PU Bina Marga menganggarkan Rp 75,67 miliar untuk program tersebut. Rinciannya setiap desa mendapat anggaran Rp 200 juta. Sedangkan desa di Kabupaten Malang jumlahnya mencapai 378 desa,” ujar dia.

Suwiknyo melanjutkan, dari hasil survei ada juga jalan yang berpotensi dialihkan statusnya menjadi jalan kabupaten.

“Peningkatan status jalan setelah melihat traffict serta jenis kendaraan apa saja yang melintas. Karena berkaitan dengan kontruksi jalan,” tambahnya.

Dia menegaskan, menjadi jalan provinsi dan jalan kabupaten, maka kontruksi jalan akan diperkuat sehingga tidak cepat rusak. Tidak hanya itu, Dinas PU Bina Marga juga telah mengusulkan tiga jalan Kabupaten Malang menjadi jalan provinsi.

Jalan yang diusulkan mejadi jalan propinsi di antarnya; Jalan Ampeldento-Sekarpuro dan ruas Jalan Sempalwadak–Bululawang, Jalan Jalinbar menjadi Jl. Dr. Soekarno dan hari ini diresmikan (20/12/2021).

Usulan itu sudah disampaikan ke Provinsi Jatim dan saat ini masuk tahapan verifikasi pemantapan.

“Kami beberapa waktu lalu sudah ke Dinas PU Bina Marga Jatim, kami usulkan tiga ruas jalan kabupaten tersebut menjadi jalan provinsi. Walau belum disetujui tapi santer disebut-sebut menjadi prioritas,’’ ungkap Suwiknyo.

Usulan tiga ruas jalan itu menjadi jalan provinsi sudah cukup lama, sejak akhir tahun 2018 lalu.

“Sebetulnya ada enam ruas jalan yang kami usulkan. Tapi dari hasil konsolidasi beberapa waktu lalu hanya tiga ruas yang menjadi prioritas,” paparnya.

Alasan diusulkan menjadi jalan provinsi karena volume kendaraan terus meningkat. Terlebih sejak ada jalan tol kendaraan yang melintas banyak kendaraan berat sehingga jalan tidak mampu dan sering mengalami kerusakan.

“Mengapa kami usulkan menjadi jalan provinsi, pertimbangan utama adalah karena anggaran Pemkab Malang sangat terbatas dan mutlak perlu tambahan biayai pemeliharaan,” tambah Suwiknyo. **(feb/pri/zah)