Religuisitas Peringatan Nuzulul Quran pada Jiwa TNI

132 dibaca

• Dandim 0812 : Perbanyak Amalan Membaca Alquran

LAMÒNGAN-POSMONEWS.COM,- Hakikat memperingati Nuzulul Quran berarti sesungguhnya bersiap kembali menghidupkan Alquran dan sunah Rasulullah dalam setiap jengkal kehidupan insan. Bahwa Alquran harus senantiasa bersama kita, jadikan tiada hari dalam Ramadan dan selepas Ramadan kecuali bersama Alquran dan sunah Rasulullah.

Dalam ajaran Islam, proses turunnya Al-Qur’an tidak begitu saja dari langit, tetapi merupakan kalam Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad melalui perantara wahyu, yang diturunkan secara berangsur-angsur selama 23 tahun.

Tonggak sejarah, tepatnya tanggal 17 Ramadhan yang selama ini dijadikan sebagai peringatan “Nuzulul Qur’an”, erat kaitannya dengan ayat Al-Qur’an yang pertama kali diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW, yaitu surat al-‘Alaq ayat 1-5. Ayat tersebut diturunkan ketika Rasulullah SAW berada di Gua Hira’ , yaitu sebuah gua di Jabal Nur, yang terletak kira-kira tiga mil dari kota Mekah. Ini terjadi pada malam Senin, tanggal 17 Ramadhan tahun ke-41 dari usia Rasulullah 13 tahun sebelum Hijriyah.

Dengan mengetahui makna dan hakikat “Nuzulul Qur’an” merupakan sebagian hal penting yang harus diketahui umat Islam, agar menambah keteguhan iman kepada Allah SWT. Tetapi jauh lebih penting adalah bagaimana menjadikan Al-Qur’an sebagai petunjuk dan pedoman dalam kehidupan.

Nah, dengan momentum inilah yang tampak di peringatan Nuzulul Qur’an yang di gelar Kodim 0812/Lamongan di Masjid Al-Arif ,” merupakan kegiatan memperingati turunnya kitab suci Al Qur’an yang dilaksanakan secara berjamaah, Kamis (29/04/2021) kemarin.

Komandan Kodim 0812/Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono mengatakan peringatan Nuzulul Quran 1442 Hijriah ini mengusung tema “Aktualisasikan Nilai Nilai Puasa Ramadhan Nuzulul Quran dan Idul Fitri 1442 H/2021 M di tengah pandemi Covid-19 guna mewujudkan TNI AD yang Kuat, Solid, Profesional dan dicintai rakyat.”

Dandim 0812 mengajak momentum Nuzulul Quran haruslah dimanfaatkan untuk memperbanyak amal kepada Allah. Apalagi memperbanyak membaca Al Qur’an menjadi amalan yang begitu baik apabila dilakukan di bulan Ramadhan.

“Kegiatan peringatan hari besar keagamaan seperti ini sangat penting dalam rangka mempertebal keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Salah satunya di bulan mulia ini melalui peringatan Nuzulul Qur’an tahun ini, marilah kita senantiasa mengagungkan Al-Quran, membaca serta merenungi isi kandungan dari ayat-ayat Al-Qur’an sebagai pedoman menjalani kehidupan, “tuturnya”.

Dalam pantauan posmonews.com, para jamaah pun makin mantap dengan siraman religi KH. Zaenal Ansori yang dalam ceramahnya mengurai sejarah singkat tentang turunnya Al-Qur’an dan makna peringatan Nuzulul Qur’an. Sang Dai juga memaparkan tentang keagungan dan keberkahan Al-Qur’an dijelaskannya, Al-Qur’an tidak turun begitu saja dari langit, tetapi merupakan kalam Allah SWT yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara wahyu, yang diturunkan secara berangsur-angsur selama 23 tahun itu.

“Mari kita jadikan Kitab Suci Al-Qur’an yang penuh keberkahan ini sebagai pedoman dan lentera menuju kehidupan yang penuh keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, “ tuturnya.
*DANAR SP*