Pameran Artefak Barang Peninggalan Rasulullah

150 dibaca

Pameran Artefak Nabi Muhammad SAW. digelar di Jakarta Islamic Center, Koja, Jakarta, sejak 24 April hingga 3 Mei 2021.

Acara pameran Artefak tersebut memamerkan 35 barang peninggalan Nabi Muhammad SAW. dan para sahabatnya, mulai dari perlengkapan perang, tongkat hingga janggut dan rambut Nabi. Koleksi artefak tersebut dikumpulkan dari berbagai tempat bersejarah, antara lain Mesir, Kairo, Mekah dan Madinah.

Sebanyak 30 artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW mulai dari sorban, busur berikut anak panah dan lain-lain dapat dilihat di “Ramadan Festival 2021” Jakarta Islamic Centre (JIC), Koja, Jakarta Utara.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Kota Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman mengatakan artefak peninggalan Rasulullah tersebut terpajang di Hall Convention, JIC, hingga 3 Mei mendatang.

“Pameran seperti ini penting bagi masyarakat Indonesia khususnya kaum muslimin untuk mengenal lebih jauh sosok Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya,” katanya.

Dengan melihat benda-benda peninggalan Rasulullah SAW dapat melepas kerinduan, mengetahui sejarah hidup, kepribadian serta perjuangan baginda Rasulullah SAW. dalam mengenalkan dan menyebarkan agama Islam.

Sejumlah pengunjung dari luar Jakarta pun jadi antusias berkunjung. Seperti Aida Fitria, pengunjung dari Depok, Jawa Barat, yang mengaku sangat gembira dengan adanya pameran itu.

“Memang tidak bisa bertemu langsung, tapi dengan melihat peninggalan-peninggalan ini jadi seakan dekat dengan Rasul,” kata Aida.

Saat mendatangi pameran tersebut, para pengunjung diharapkan mematuhi ketentuan protokol kesehatan (prokes) COVID-19 seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Pengunjung juga dilarang berfoto dengan objek membelakangi benda peninggalan Rasulullah. Namun pengunjung diizinkan untuk memfoto benda bersejarah tersebut atau berfoto di samping barang-barang peninggalan Rasulullah.

Untuk menyaksikan langsung benda-benda bersejarah peninggalan Nabi Muhammad beserta para Sahabat, masyarakat bisa mendatangi Jakarta Islamic Center dengan membayar infaq masuk minimal Rp. 50.000.

Ketua DPD RI

Sementara itu Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengunjungi pameran artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW di Jakarta Islamic Center (JIC) Koja, Jakarta Utara, Kamis (29/4/21).

LaNyalla saat mengunjungi JIC dibuat terkagum-kagum. Senator asal Jawa Timur itu mengatakan kesempatan melihat lebih dekat peninggalan-peninggalan Rasulullah SAW adalah hal yang luar biasa.

Ia pun mendapat kesan yang begitu mendalam, utamanya terkait gejolak spiritualitas.

“Siapa yang tak kenal dengan Nabi Muhammad Shalallahu ‘Alayhi Wasallam (SAW). Tokoh revolusioner yang membawa umat dari zaman kegelapan ke zaman penuh cahaya. Sosoknya selalu dirindukan,” kata LaNyalla.

Ketua Dewan Kehormatan Kamar Dagang dan Industri Jawa Timur itu menambahkan keimanannya bertambah dengan melihat lebih dekat peninggalan Baginda Rasul.

“Semua artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW dan para sahabat sangat berkesan, sehingga semakin mempertebal rasa cinta kepada Allah SWT dan Rasulullah SAW,” ujar LaNyalla.
**(ram)