Terima Program Rutilahu, Rumah Nasim Dibangun Babinsa

213 dibaca

LAMONGAN-POSMONEWS.COM
Program Rutilahu yang dikerjakan Kodim 0812 Lamongan kini berlanjut ke Kecamatan Sarirejo. Di kawasan berbatasan wilayah Kabupaten Gresik inilah pengerjaan renovasi rumah tidak layak huni (Rutilahu) tahun 2020 ini dilakukan oleh Koramil 0812/25 Sarirejo. Salah satunya adalah rumah Nasim (51) di Dusun Kepuh, Desa Kedungkumpul.

Senin (26/07) ini Babinsa Pelda Purwanto bersama Anggota Koramil 0812/25 Sarirejo dengan dibantu warga sekitar terlibat dalam kegiatan Rutilahu yang merupakan salah satu program bhakti TNI, Senin (26/07/20).

Saat ditemui awak media, Pelda Purwanto menuturkan tentang bangunan rumah yang dikerjakan bersama anggotanya itu memang sudah sangat tidak layak huni. Tempat tinggal Nasim ini jika dilihat kondisinya sebelum dibongkar sangat parah. Kayunya sudah lapuk di sana-sini, dinding dari anyaman bambu yang juga sudah banyak yang jebol.

Rasa syukur dan haru diungkapkan oleh Nasim yang merupakan salah satu warga yang kurang mampu di Dusun Kepuh tersebut. Karenanya dalam pembangunan Rutilahu ini Nasim menyampaikan rasa terima kasihnya pada anggota Babinsa dan Danramil Sarirejo yang telah membantunya.

“Alhamdulillah berkat adaya program Rutilahu dari bapak Babinsa yang mendata dan memasukkan rumah saya, ini suatu berkah bagi kami. Sekali lagi saya ucapkan rasa terima kasih,” katanya dengan berlinang air mata.

Sementara itu Danramil 0812/25 Sarirejo Kapten Inf Jaelani, saat ditemui posmonews.com menerangkan bahwa pada pembangunan rumah Bapak Nasim ini, disamping dilakukan oleh Babinsa dan beberapa anggota setiap harinya juga mengikutsertakan partisipasi warga setempat.

“Kita perbantukan untuk percepatan pembangunan, dengan berkolaborasi bersama masyarakat yang juga membantu kita secara gotong royong. Ini demi percepatan pengerjaan rumah Bapak Nasim ini, ” kata Danramil Sarirejo.

Sedangkan Dandim 0812/Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M.Tr.Han, di tempat terpisah di sela kegiatannya menyampaikan bahwa renovasi Rutilahu yang dikerjakan di wilayah Kodim 0812/Lamongan ada 350 unit. Semuanya akan dikerjakan dan tersebar di 26 Koramil Jajaran Kodim 0812 Lamongan, termasuk rumah Bapak Nasim warga Dusun Kepuh Desa Kedungkumpul Kecamatan Sarirejo Kabupaten Lamongan tersebut.

“Di program Rutilahu ini saya sangat mengapresiasi kerja keras Koramil dan Baninsa di seluruh wilayah Kodim 0812/ Lamongan yang telah berupaya percepatan pengerjaan Rutilahu ini,” tegas Letkol Sidik Wiyono, S. H., M. Tr. Han.
(DANAR)