Peduli Petani Babinsa Koramil Ngimbang – Warga Kerja Bakti Menata Irigasi

92 dibaca

▪︎LAMONGAN – POSMONEWS.COM,-
Babinsa jajaran Koramil 0812/06 Ngimbang menunjukkan dedikasi dan sinergi yang luar biasa dengan membantu masyarakat dalam kerja bakti pembuatan Saluran irigasi dengan plesterisasi tembok plengsengan di Dusun Guman Desa Sendangrejo Kecamatan Ngimbang, Minggu (14/1/2024).

Upaya ini dilakukan sebagai tanggapan atas masalah erosi tanah yang sering terjadi, yang dapat mengakibatkan kerusakan pada infrastruktur jalan dan persawahan setempat juga sebagai satu langkah dalam memperlancar saluran irigasi.

Para warga bersama Staf Kecamatan, Kades dan Perangkat Desa, dengan dibantu oleh anggota TNI utamanya Babinsa dari Koramil 0812/06 Ngimbang, upaya ini di lakukan TNI dalam membantu kesulitan rakyat utamanya petani dalam pembuatan Saluran irigasi dan plesterisasi tembok pelengsengan.

“Ini dilakukan dalam rangka mencegah dan mengurangi dampak erosi. Mereka berharap bahwa dengan pembuatan tembok plengsengan tanah dalam saluran irigasi, persawahan mereka akan menjadi lebih aman dan bisa meningkatkan produksi panen di masa mendatang,” katanya.

Kegiatan kerja bakti yang melibatkan Babinsa Koramil dan masyarakat ini menunjukkan bahwa mereka memiliki kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan dan infrastruktur di Desa mereka dan juga sebagai bentuk sinergitas antara TNI dengan rakyat.

Sementara itu, Batuud Koramil 0812/06 Ngimbang , Serma Suyanto yang juga hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa tugas Babinsa adalah berada ditengah tengah masyarakat dan mampu menjadi solusi bagi masyarakat di wilayah binaannya.

“Sudah selayaknya kami sebagai aparat teritorial bisa dan harus mampu menjadi solusi bagi setiap kesulitan masyarakat. Kepedulian kami terhadap masyarakat dan partisipasi kami dalam pembuatan saluran irigasi ini menunjukkan komitmen dan semangat untuk membantu dan melindungi masyarakat dari berbagai permasalahan,” ujarnya.▪︎[DANAR SP]