Perayaan Natal 2020 di Desa Pancasila

135 dibaca

* Sinergi TNI-Polri Amankan Natal di Lamongan

Peran TNI dalam menjaga keamanan kegiatan keagamaan dan sosial di penghujung tahun 2020 ini sangat dibutuhkan. Terutama dalam perayaan Natal dan malam tahun baru, TNI bersinergi dengan Polri selalu siaga dari berbagai gangguan keamanan.

Kerjasama TNI-Polri di Kabupaten Lamongan, misalnya, dua pilar ini melakukan monitoring dan siaga dengan memperketat Pengamanan Gereja Jelang perayaan Natal Tahun 2020.

Tim Gabungan TNI dan Polri dari Kodim 0812 dan Polres Lamongan mulai meningkatkan pengamanan di sejumlah gereja di Kabupaten Lamongan.

Giat tersebut seperti yang terlihat pasca H1 perayaan Natal di Kabupaten Lamongan, dalam memastikan pengamanan tersebut,” Bupati bersama kapolres dan Dandim 0812 Lamongan mengecek kesiapan perayaan Natal di Salah satu greja yang berada di Desa Balun Kec Turi Kab Lamongan.

Di desa yang dijuluki Desa Pancasila, karena keragaman beragama warganya itu sudah menjadi simbol toleransi beragama di kota soto ini.

Dalam pengecekan itu Kapolres Lamongan AKBP Harun, S.I.K., M.H. mengungkapkan bahwa pengaman ini menjadi bagian dalam Operasi Lilin Semeru 2020.

“Meskipun situasi Kabupaten Lamongan relatif aman dan Kondusif namun petugas gabungan tetap siap siaga untuk patroli dan pengamanan,” ungkap Kapolres, Jumat (25/12).

Kapolres juga memaparkan pihaknya sudah berkoordinasi dengan pengurus gereja untuk melakukan pengamanan saat ibadah berlangsung.

“Kita telah lakukan koordinasi dengan pengurus gereja, perihal jadwal kegiatan ibadah, serta tak lupa kita berikan imbauan agar pelaksanaan kegiatan sesuai dengan protokol kesehatan,” paparnya.

Sedangkan Dandim 0812 Lamongan Letkol Inf Sidik Wiyono, S.H., M.Tr.Han saat mendampingi Kapolres Lamongan juga berpesan kepada seluruh petugas untuk mengimbau warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menggaungkan semangat 3M yakni mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker serta menghindari kerumunan.

“Tiap petugas jangan lupa mengingatkan protokol kesehatan pada warga. Prokes adalah hal paling utama untuk mencegah Covid-19,” tandasnya.
(DANAR SP)