Rombongan DPRD Kab Malang Kecelakaan di Tol Ngawi-Solo

129 dibaca

Rombongan anggota DPRD Kabupaten Malang Fraksi PDIP kecelakaan di tol Ngawi-Solo. Satu dari anggota DPRD meninggal di tempat kejadian Hariyanto, SE Komisi I, alamat Dukuh Krajan, RT 03/01 Sumber Pasir Pakis, dua lainnya mengalami luka serius Amari dan Drs. Hari Sasongko dalam perawatan di RS dr Moewardi Solo.

Drs Hari Sasongko dan Amari mengendari mobil Grand Livina putih N 478 BF. Kecelakaan sekitar jam 04.00 pagi tadi. Mobil dikemudikan Amari 49, warga Jl. Terusan Wisnuwardhana RT 03/ 14 Mangliawan Pakis. Sedangkan Drs. Hari Sasongko 56 duduk di bangku belakang warga Desa Tambakrejo Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.

Tempat terjadinya kecelakaan di depan Polderek PT JSM Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen, Jum’at 13/11/2020. Dugaan sementara sopir mengantuk dan hilang konsentrasi hingga menabrak mobil Hino tronton bermuatan asbes yang dikemudikan Tri Andi Wiyoto (39) warga Babakan, Kramat Kendal.

Menurut Kasubag Humas Polres Sragen, Iptu Suwarso, mobil Grand Livina milik anggota DPRD menabrak bagian belakang truk tronton, sehingga bagian depan mobil ringsek depan dan menempel pada truk yang kemudian berhenti di bahu jalan sekitar 1 kilometer setelah kejadian.

Luka serius dialami Amari yang mengemudikan mobil Grand Livina dan Hari Sasongko, yang duduk di bangku belakang keduanya mengalami luka kepala akibat benturan. Keduanya sekarang masih dalam perawatan intensif pihak RS Moewardi Solo.

Pihak polres langsung mendatangi lokasi kejadian untuk olah TKP, guna penyelidikan lebih lanjut. Hal senada juga diungkapkan oleh PLT. Ketua DPRD Kabupaten Malang, Shodikul Amin. (Ahmad)