KP-RI “Sejahtera” Kab Jombang Jadi Pilar Kesejahteraan ASN

60 dibaca

▪︎ JOMBANG – POSMONEWS.COM,-
Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KP-RI) “Sejahtera” Kabupaten Jombang menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2025 pada Rabu (28/01/2026).

Bertempat di Gedung KP-RI Sejahtera, agenda rutin ini menjadi momentum pembuktian transparansi sekaligus keberhasilan kinerja keuangan koperasi yang mencatatkan pertumbuhan positif.

Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Jombang, Warsubi, SH, M.Si, didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Jombang, Drs. Purwanto, MKP, serta Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Jombang, Hari Purnomo, AP, M.E., Kepala BKPSDM Drs. Anwar MKP.

Turut hadir Ketua Dekopinda Kabupaten Jombang, Edi Santoso, SH, Ketua KP-RI Sejahtera Jombang, Hartono, S.Sos. M.M., Wakil Ketua PKPRI Kabupaten Jombang, Drs. Chotib Subagyo, M.Pd., serta jajaran pengurus dan pengawas koperasi.

Dalam sambutannya, Bupati Jombang Warsubi selaku Pembina Koperasi memberikan apresiasi tinggi atas performa KP-RI Sejahtera, yang anggotanya mayoritas adalah ASN aktif dan pensiunan dilingkup Pemkab Jombang.

Sepanjang tahun buku 2025, koperasi ini berhasil mencatatkan capaian kinerja sebesar 94,96 persen.
Rincian pertumbuhan keuangan sebagaimana dilaporkan menyebut total Pendapatan mencapai Rp1.417.643.990,00, mengalami kenaikan sebesar 8,25% atau setara Rp107,99 juta dibandingkan tahun 2024. Sisa Hasil Usaha (SHU) membukukan angka Rp691.268.195,00, melonjak tajam sebesar 22,26 persen.

“Ini adalah capaian yang luar biasa. Peran KP-RI Sejahtera dalam meningkatkan kesejahteraan anggota, yang mayoritas adalah ASN aktif dan pensiunan, patut terus didukung agar semakin kuat dan berdaya saing,” ujar Bupati Warsubi saat membuka acara tersebut.

Bupati juga menekankan bahwa RAT bukan sekadar formalitas, melainkan forum tertinggi untuk mempertanggungjawabkan pengelolaan usaha secara terbuka. Beliau berpesan agar pengurus dan anggota menjaga sinergi, kejujuran, dan rasa tanggung jawab.

“Maju mundurnya koperasi sangat ditentukan oleh partisipasi aktif anggotanya. Saya mengajak seluruh anggota untuk disiplin memenuhi kewajiban agar manfaat yang dirasakan kembali ke anggota juga semakin besar,” tambahnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sidang pleno RAT untuk membahas agenda internal serta langkah strategis koperasi untuk tahun mendatang. Melalui forum ini, diharapkan muncul keputusan implementatif yang mampu mendorong ekonomi masyarakat Jombang secara lebih luas.▪︎(AHM)