Padi Reborn Menghipnotis, Meriahkan HUT Ke-1263 Kab Malang

294 dibaca

▪︎MALANG – POSMONEWS.COM,-
Lanjutan rangkaian perayaan HUT ke1263 Kabupaten Malang, Padi Reborn kembali mengobati kerinduan bagi para Sobat Padi di Malang. Padi Reborn menghentak panggung NK Cafe, Ampeldento Karangploso Kabupaten Malang pada Minggu (19/11/2023) malam.

Fadli mulai menyapa para Sobat Padi yang hadir di Amphitheater N’Kastil dengan lagu-lagu Mahadewi, Begitu Indah, Sahabat Selamanya, Sesuatu yang Indah, Semua Tak Sama, Ternyata Cinta, Bayangkanlah, Harmoni, Kasih tak sampai, Menanti Sebuah Jawaban, dan Sobat.

“Selamat Ulang Tahun Kabupaten Malang ke -1263. NK Cafe tempatnya luar biasa, cocok untuk inspirasi,” ucap Piyu dan Fadli di atas panggung.

Dalam tampilannya, band yang terbentuk pada tahun 1997 ini hadir dalam formasi utuh. Yakni Fadly (vokal), Piyu dan Ari (gitar), Rindra (bas), dan Yoyo (drum).

Pihak penyelenggara sengaja membuat konsep intimate concert yang mana tidak seperti konser musik pada umumnya yakni konser dengan kapasitas penonton terbatas dengan sistem All you can eat adalah jenis makanan di mana pengunjung dapat memilih menu yang disediakan dan mengkonsumsinya sepuasnya tanpa batasan waktu sehingga berkesan mewah dan eklusif bagi penontonnya.

Hadir pula dalam acara tersebut Bupati Malang HM. Sanusi, PJ Walikota Malang Wahyu Hidayat serta undangan lainnya.

NK Cafe yang berada di Ampeldento Karangploso, Kabupaten Malang sengaja di pilih sebagai Venue konser, mengingat sebelumnya juga sukses menggelar konser Band KLA Project di N’Kastil ini juga.

“Konser Ini bagian dari perayaan HUT Kabupaten Malang ke 1.263, ayo kita sama-sama untuk memeriahkannya,” kata Owner NK Cafe R. Djoni Sudjatmoko.▪︎(Cha/AHM))