Sosialisasi NLE pada Pegawai dan Stakeholder Bea Cukai

465 dibaca

▪︎BANJARMASIN-POSMONEWS.COM,-
Dalam rangka persiapan penerapan National Logistic Ecosystem (NLE) dan Aksi Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) di Pelabuhan Banjarmasin, dilaksanakan Sosialisasi National Logistic Ecosystem (NLE) kepada para pegawai dan stakeholder Bea Cukai Banjarmasin guna meningkatkan pemahaman terkait implementasi NLE, Kamis (25/05/23).

Adapun narasumber pada acara ini adalah Erwin Hariadi sebagai project officer IIB, Dwi Harmawanto sebagai project analyst IC, dan Hiras Nomensen Pangaribuan sebagai project Analyst IIC. Turut hadir juga perwakilan dari Karantina Pertanian Kelas I Banjarmasin dan KSOP Kelas I Banjarmasin.

Pada kesempatan ini, Tim NLE memberikan pemaparan terkait proses bisnis yang akan dilaksanakan dalam penerapan NLE sehingga pada saat implementasi seluruh pegawai dan stakeholder telah memahami NLE. Adapun yang dijelaskan antara lain terkait Single Submission Pengangkut, Single Submission Quarantine-Customs, yang akan memudahkan para pengguna jasa dalam mengajukan layanan.

Para stakeholder yang hadir menyambut baik rencana implementasi NLE di Pelabuhan Banjarmasin dengan harapan memberikan kepastian waktu dan biaya logistik di Pelabuhan.▪︎(Sam/Rul)