Langsung Sabet Dua Penghargaan

268 dibaca

PUNCAK acara peringatan hari ulang tahun ke-74 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional 2019. Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan memberikan penghargaan kepada pemenang lomba Guru Bertutur Pajak.
Penghargaan juga diberikan kepada pemenang lomba menulis buku nonfiksi, anugerah guru inspiratif, dan guru menulis opini pendidikan. Pemberian penghargaan ini, dilangsungkan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Bekasi Sabtu, (30/11).
Dari beberapa sekolah di Indonesia yang ikut serta dalam lomba tingkat nasional ini. Salah seorang pengajar bernama Leny Ocktalia, Guru SMKS Manbaul Ulum Tangsil Wetan, Wonosari, Bondowoso berhasil memenangi Lomba Guru Bertutur Pajak (Gutupak). Tentu saja prestasi itu membawa harum dunia pendidikan di Jawa Timur, khususnya sekolahan tempat dia mengajar. Prestasi ini pun menjadi viral di dunia maya, dan menjadi buah bibir khususnya warga bondowoso.
Leny menceritakan bahwa dalam video yang berdurasi 2 menit 10 detik, yang diberinya judul ‘Orang Keren? Ya Bayar Pajak!’ itu. Dia buat bersama siswa-siswinya sendiri tanpa mengambil peran dari luar.
Mulai dari setting camera, peran/aktor, komunikasi sampai editing video, mereka garap sendiri. Untuk sutradara dan Penulisan naskah dia garap sendiri. Sedangkan ada lima actor, yakni Amelinda, Achmad Holil, Achmad Khofi, Samsul Arifin dan Royhan Ja’far. Ahmad Wasil menjadi kameramen dan Royhan Ja’far sebagai editor.
“Saya sangat bangga dengan siswa-siswi yang berperan dalam pembuatan video ini. Anak-anak inilah yang menjadikan saya juara. Karena tanpa bantuan mereka saya bagai butiran debu. Walaupun terlihat sederhana, namun kandungan/isi dalam video mengena. Sekarang, Video itu sudah saya unggah di You tube. Agar sebagai pembelajaran bagi masyarakat pentingnya membayar pajak,” tuturnya.
Tidak salah, dalam pantauan PosmoNews.com, meskipun video pendek, akan tetapi terlihat sangat menarik. Asiknya lagi dalam video juga mengandung edukatif kesadaran di dalam masyarakat, dan dunia pendidikan akan pentingnya dan sadar untuk membayar pajak. Terutama siswa agar sadar pajak sejak din
Guru muda ini mengungkapkan kegembiraan dan kebahagiaan, atas terpilihnya video yang dia buat. Akan tetapi, lebih dari itu dia merasa gembira dan bahagia yang luar biasa, lantaran penyerahan penghargaan itu langsung diberikan bapak Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Tidak hanya satu, dalam puncak hari guru ini Leni juga mendapatkan penghargaan dari Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Penghargaan itu, diberikan Tenaga Pengkaji Bidang Pelayanan Perpajakan, Kantor Pusat M. Ismiransyah Zain. HARIS